
Buku Cerita Bergambar Untuk Pembelajaran Mitigasi Bencana Gunung Meletus Bagi Anak Usia Dini
Author(s) -
Maila Dinia Husni Rahiem,
Khotimatul Husna
Publication year - 2020
Publication title -
paud lectura : jurnal pendidikan anak usia dini/paud lectura
Language(s) - Uzbek
Resource type - Journals
eISSN - 2598-2524
pISSN - 2598-2060
DOI - 10.31849/paud-lectura.v3i02.3974
Subject(s) - humanities , art , physics
Pembelajaran mitigasi bencana harus dimulai sejak dini. Salah satu metodenya adalah dengan menggunakan buku cerita bergambar anak. Pada penelitian ini, peneliti mempelajari bagaimana tampilan dan penyampaian pembelajaran mitigasi bencana gunung meletus pada buku cerita bergambar anak. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif. Sumber data berasal dari analisis buku dan wawancara mendalam semi-terstruktur dengan 3 guru TK dan 3 orangtua yang memiliki anak usia dini (usia 3-6 tahun). Hasil temuan penelitian ini adalah: 1) tampilan dan cara penyampaian dalam buku belum menarik; 2) bahan yang digunakan mudah rusak; 3) bahasa tidak mudah dipahami oleh anak usia dini; 4) gambar mudah dipahami. Penelitian ini memberi masukan untuk peningkatan kualitas dan efektivitas buku cerita anak untuk pendidikan mitigasi bencana.