
PENGEMBANGAN SUBJEK SPECIFIK PEDAGOGIK (SSP) PRAKTIKUM IPA TERPADU SMP/MTS BERBASIS HOME MATERIALS TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA
Author(s) -
Nanang Rahman
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal elementary
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2614-5596
DOI - 10.31764/elementary.v1i1.137
Subject(s) - humanities , psychology , physics , philosophy
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui kualitas perangkat Subject Specific Pedagogy (SSP) Praktikum IPA terpadu berbasis home materials yang dikembangkan, (2) mengetahui pengaruh perangkat Subject Specific Pedagogy (SSP) Praktikum IPA terpadu berbasis home materials yang dikembangkan terhadap motivasi belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan 2 tahapan utama, yaitu pengembangan produk dan validasi produk yang dilakukan oleh ahli dan pendidik. Untuk mengetahui kualitas perangkat yang dikembangkan mengunakan instrumen angket kelayakan produk, sedangkan untuk mengetahui pengaruhnya terhadap motivasi beajar siswa menggunakan angket yang diberikan sebelum dan setelah perlakukan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan (1) berdasarkan penilaian ahli dan pendidik terhadap produk buku petunjuk praktikum IPA terpadu berbasis home materials dapat disimpulkan bahwa produk hasil pengembangan dikategorikan sangat baik sehingga layak untuk digunakan. (2) terdapat pengaruh yang signifikan antara nilai rata-rata angket motivasi peserta didik yang menggunakan buku petunjuk praktikum berbasis home materials (kelas treatment) dengan yang tanpa menggunakan buku petunjuk praktikum berbasis home materials (kelas kontrol).