
Studi Komparasi Tingkat Konsumsi Masyarakat Melalui E-Commerce Sebelum dan Sesudah Masa Pandemi COVID-19
Author(s) -
Christa Ananda Fema,
Nandita Rakhmad,
Putri Yasmin Eberthon Bonda,
Diki Ramli,
Agus Maulana
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal kajian ilmiah - lembaga penelitian dan pengabdian masyarakat universitas bhayangkara jakarta raya/jurnal kajian ilmiah
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2597-792X
pISSN - 1410-9794
DOI - 10.31599/jki.v22i1.951
Subject(s) - covid-19 , medicine , disease , infectious disease (medical specialty) , pathology
Pandemi Covid-19 telah memberikan dampak yang signifikan terhadap bidang perekonomian Indonesia khususnya e-commerce. Penggunaan e-commerce yang meningkat, menyebabkan konsumsi masyarakat juga meningkat dibandingkan sebelum adanya pandemi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat konsumsi masyarakat melalui e-commerce sebelum dan sesudah pandemi Covid-19. Objek penelitian ini adalah mahasiswa UPN Veteran Jakarta dan beberapa masyarakat yang menggunakan e-commerce. Jenis penelitian yang digunakan merupakan penelitian kuantitatif dengan instrumen berupa kuesioner online, serta teknik analisis data kuantitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat konsumsi masyarakat melalui e-commerce meningkat setelah adanya pandemi covid-19. Masyarakat percaya terhadap sistem tersebut, mereka juga mengklaim bahwa biaya yang dikeluarkan melalui e-commerce relatif murah dibandingkan dengan berbelanja secara langsung.