Open Access
Sebaran Ruko Terbengkalai di Kota Pontianak (Studi Kasus di Jalan Ampera, Husein Hamzah, Dr. Wahidin dan Danau Sentarum)
Author(s) -
Galuh Bayuardi,
Dian Equanti,
Agus Endro Suwarno
Publication year - 2018
Publication title -
deleted journal
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2407-5302
DOI - 10.31571/sosial.v5i2.935
Subject(s) - geography
Perkembangan Kota Pontianak menuju Kecamatan Pontianak Barat berimplikasi pada maraknya pembangunan ruko di sepanjang Jalan Ampera, Jalan Dr. Wahidin, Jalan Husein Hamzah, dan Jalan Danau Sentarum. Pengamatan lapangan menunjukkan banyak ruko dalam kondisi terbengkalai di sepanjang jalan tersebut. Hasil penelitian berupa analisis terhadap objek fotografi, interpretasi citra Google Earth , observasi dan wawancara, sebagai berikut. Pertama, analisis fotografi mengenai kondisi ruko terbengkalai. Kedua, distribusi ruko terbengkalai secara keruangan mengelompok di tepi jalan, dan terdapat ruko yang dibangun dengan spekulasi tinggi di kawasan yang belum rama. Ketiga, pertimbangan berinvestasi ruko didorong asumsi imbal hasil dari harga jual dan sewa bangunan. Ruko sebagai investasi bukan tempat usaha, sehingga tidak dimanfaatkan pemilik ruko sendiri untuk kegiatan ekonomi. Harga jual maupun sewa yang tinggi menyebabkan ekonomi biaya tinggi bagi pengusaha, sehingga ruko tidak diminati, bahkan ditinggalkan penyewanya.