
MODEL PEMBELAJARAN SHOOTING FUTSAL UNTUK SISWA SMA
Author(s) -
Verdy Tri Aprian Nosa,
Iman Sulaiman,
Fatah Nurdin,
Agus Rizqi Praniata
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal pendidikan olahraga ikip-pgri pontianak/jurnal pendidikan olahraga
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2407-1528
pISSN - 2089-2829
DOI - 10.31571/jpo.v8i1.1218
Subject(s) - physics , sma* , humanities , mathematics , art , combinatorics
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model pembelajaran shooting futsal untuk siswa SMA, serta bertujuan untuk menguji efektivitas model pembelajaran ini. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan ( research dan development) yang teridiri dari sepuluh langkah (1) Penelitian dan mengumpulkan informasi (2) perencanaan (3) pembuatan produk (4) evaluasi ahli (5) revisi (6) uji kelompok kecil dengan menggunakan 30 subjek (7) revisi (8) uji coba kelompok besar menggunakan 60 subjek (9) revisi produk akhir (10) desiminasi dan implementasi. Data dikumpulkan melalui kegiatan observasi, pengisian kuesioner dan tes keterampilan shooting futsal untuk mengetahui peningkatan shooting futsal pada siswa SMA yang menggunakan model pembelajaran shooting futsal untuk siswa SMA. Berdasarkan hasil uji efektifitas model dengan menggunakan metode eksperimen dan pendekatan the one group pretest-posttest design. Sample dalam uji efektivitas ini adalah kelas eksperimen berjumlah 30 orang siswa SMA yang diberi model pembelajaran shooting futsal untuk siswa SMA. Hasil perhitungan statistika dengan menggunakan paired sample t test untuk eksperimen menunjukan nilai signifikansi 0,000<0,05 kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah model pembelejaran shooting futsal untuk siswa SMA dan efektive digunakan sebagai model pembelajaran shooting futsal untuk siswa SMA.