z-logo
open-access-imgOpen Access
Peningkatan Kemampuan Menulis Artikel Ilmiah melalui Strategi Pembelajaran Berbasis Kecerdasan Verbal Linguistik
Author(s) -
Sabitul Kirom
Publication year - 2019
Publication title -
silampari bisa
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2620-6919
pISSN - 2620-3316
DOI - 10.31540/silamparibisa.v2i2.616
Subject(s) - psychology , humanities , philosophy
Keterampilan menulis artikel ilmiah merupakan keterampilan yang penting dikuasai oleh setiap mahasiswa. Kegiatan menulis artikel ilmiah menjadi sarana dalam melatih kemampuan mahasiswa dalam mengomunikasikan hasil pemikiran maupun penelitian yang dilakukan. Namun, kenyataannya mahasiswa banyak yang mengalami kesulitan dalam menulis artikel ilmiah. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menulis artikel ilmiah melalui strategi pembelajaran berbasis kecerdasan verbal linguistik. Penelitian yang dilakukan ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain Penelitian Tindakan Kelas. Data yang digunakan dalam penelitian berupa data proses dan data produk pembelajaran menulis artikel ilmiah menggunakan strategi pembelajaran berbasis kecerdasan verbal linguistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan mahasiswa dalam menulis artikel ilmiah dapat ditingkatkan melalui strategi pembelajaran berbasis kecerdasan verbal linguistik. Peningkatan kemampuan mahasiswa tersebut dapat dilihat dari segi proses maupun produk hasil pembelajaran.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here