z-logo
open-access-imgOpen Access
Analisis Norma Sosiomatematik Ditinjau Dari Minat Belajar Matematika Siswa
Author(s) -
Silvi Anisa,
Nanang Supriadi,
Dona Dinda Pratiwi
Publication year - 2019
Publication title -
journal of medives : journal of mathematics education ikip veteran semarang/journal of medives : journal of mathematics education ikip veteran semarang
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2549-8231
pISSN - 2549-5070
DOI - 10.31331/medivesveteran.v3i2.748
Subject(s) - humanities , psychology , philosophy
Norma sosiomatematik merupakan sebuah norma sosial yang bernuansa matematika. Dengan norma sosiomatematika, kecerdasan yang dimiliki siswa dapat dikembangkan karena norma ini sangat terkait dengan negosiasi dan interaksi antar siswa dan interaksi siswa dengan guru. Namun norma sosiomatematik dapat dinyatakan baik dalam proses pembelajaran di dalam kelas jika minat belajar terhadap matematika yang dimiliki siswa juga baik, karena minat merupakan dorongan dari dalam diri seseorang tanpa ada yang memaksa. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah analisis norma sosiomatematik ditinjau dari minat belajar matematika. Penelitian ini merupakan penelitian jenis kualitatif dengan metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa data norma sosiomatematik dan minat belajar matematika yang didapatkan dari hasil lembar obsevasi norma sosiomatematik, angket minat belajar matematika dan wawancara terhadap siswa kelas VIII-F. Penelitian ini menggunakan triangulasi teknik, yaitu mencocokkan data norma sosiomatematik dan minat belajar matematika melalui beberapa teknik yang berbeda, yaitu lembar observasi, angket dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian, 30 subjek penelitian memiliki rata-rata norma sosiomatematik diatas persentase 50% atau dapat dikatakan subjek penelitian tersebut memiliki norma sosiomatematik dalam kategori baik dan untuk minat belajar matematika juga menunjukan kategori baik dengan hasil rata-rata 62 %. Maka dapat disimpulkan bahwa norma sosiomatematik dapat dikatakan baik jika minat belajar terhadap pelajaran matematika juga baik. Kata kunci: norma sosiomatematik, minat belajar matematika.   ABSTRACT Sociomatematic norms are a social norm that has mathematical nuances. With sociomatematic norms, intelligence possessed by students can be developed because this norm is closely related to negotiation and interaction between students and the interaction of students and teachers. But sociomatematic norms can be expressed both in the learning process in the classroom if the interest in learning about mathematics that is owned by students is also good, because interest is an encouragement from someone without being forced. The purpose of this study was to find out how the analysis of sociomatematic norms in terms of interest in learning mathematics. This research is a qualitative type of research with the method used is descriptive qualitative. The data in this study are sociomatematic normative data and mathematics learning interest obtained from the results of sociomatematic norms observation sheet, mathematics learning interest questionnaire and interviews with students of class VIII-F. This study uses triangulation techniques, which match the sociomatematic norm data and interest in learning mathematics through several different techniques, namely observation sheets, questionnaires and interviews. Based on the results of the study, 30 research subjects had the above average sociomatematic norms the percentage of 50% or it can be said that the research subject had sociomatematic norms in the good category and for mathematics learning interest also showed a good category with an average yield of 62%. Then it can be concluded that sociomatematic norms can be said to be good if the interest in learning about mathematics is also good. Keywords: sociomatematic norms, interest in learning mathematics.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here