z-logo
open-access-imgOpen Access
Peningkatan derajat kesehatan masyarakat Bagan Sinembah melalui pengelolaan sampah rumah tangga menjadi barang bernilai ekonomi
Author(s) -
Huriatul Masdar,
Fifia Chandra,
Arfianti Arfianti,
Yulia Irvani Dewi
Publication year - 2019
Publication title -
unri conference series
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2685-9017
DOI - 10.31258/unricsce.1.158-162
Subject(s) - physics , business administration , forestry , business , geography
Sampah rumah tangga bila tidak dikelola dengan baik dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan. Pengelolaan sampah rumah tangga yang baik dapat bernilai ekonomis dan meningkatkan perekonomian masyarakat. Sampah organik dapat diolah menjadi kompos yang berguna bagi lahan pertanian sedangkan sampah non organik dapat didaur ulang menjadi barang-barang bernilai jual tinggi. Permasalahan pengelolaan sampah ini juga terjadi di Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat Universitas Riau, dilakukan sosialisasi pengelolaan sampah organik dan anorganik serta pelatihan pembuatan kompos dan aplikasi seni decoupage pada barang bekas di rumah tangga. Tingkat keberhasilan kegiatan ini dinilai baik secara kualitas, namun masih kurang secara kuantitas peserta pelatihan. Peningkatan jumlah masyarakat sasaran perlu dilakukan agar upaya pengelolaan sampah di Bagan Sinembah menjadi lebih optimal.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here