
Pendidikan kesehatan dalam rangka menuju panti asuhan bebas pedikulosis kapitis di Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar
Author(s) -
Esy Maryanti,
Enny Lestari
Publication year - 2020
Publication title -
riau journal of empowerment
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2654-4520
pISSN - 2623-1549
DOI - 10.31258/raje.3.2.97-103
Subject(s) - humanities , gynecology , medicine , art
Pedikulosis kapitis merupakan penyakit parasitik yang masih sering terjadi dan terabaikan. Gejala klinis dari penyakit ini berupa gatal di kepala yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Panti Asuhan merupakan tempat yang berisiko untuk terjadinya infestasi parasit tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui angka kejadian infestasi Pediculus humanus capitis, melakukan pendidikan kesehatan berupa penyuluhan dan pelatihan untuk mencegah penyakit tersebut serta melakukan penatalaksanaan pada anak yang terinfestasi dengan kutu kepala. Kegiatan ini dilakukan di Panti Asuhan Desa Pandau Jaya, Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar. Khalayak sasaran adalah semua anak-anak dan pengurus panti yang berjumlah 60 orang dan sasaran khusus yaitu anak-anak panti yang berjumlah 54 orang. Terdapat 22 (40,7%) anak yang terinfestasi Pediculus humanus capitis. Anak-anak yang terinfestasi ditatalaksana dengan permethrin 1% yang diberikan melalui kakak/ibu asuh. Selain itu juga diberikan sisir serit, satu anak satu sisir serit. Setelah dilakukan edukasi dan pelatihan, anak-anak serta pengurus panti diharapkan dapat menerapkan ilmu yang didapat untuk memberantas penyakit tersebut.