z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA KELOMPOK TANI DAN PERANAN SUMBERDAYA KONTAK TANI TERHADAP KINERJA PETANI DESA SIDO URIP KABUPATEN BENGKULU UTARA
Author(s) -
Agusri Ramadhan,
Satria Putra Utama,
Irnad Irnad
Publication year - 2018
Publication title -
naturalis
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2654-7732
pISSN - 2302-6715
DOI - 10.31186/naturalis.7.2.6006
Subject(s) - mathematics
Peran kontak tani dalam meningkatkan kinerja anggota kelompok tani pasti sangat dirasakan manfaatnya. Peran kontak tani yang memberikan kemajuan usaha tani para tani tentunya juga dipengaruhi oleh faktor-faktor yang ada seperti lingkungan kelompok tani. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh peranan sumberdaya kontak tani terhadap kinerja petani, pengaruh faktor lingkungan kerja kelompok tani terhadap peranan sumberdaya kontak tani dan menganalisis pengaruh faktor lingkungan kerja kelompok tani terhadap kinerja petani. Responden penelitian adalah anggota kelompok tani yang tergabung dalam petani pemakai air yang terletak di Desa Sido Urip Kabupaten Bengkulu Utara. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis SEM dengan menggunakan aplikasi WarpPLS yang digunakan untuk melihat hubungan kausal antar variabel yang diteliti. Hasil penelitian diperoleh hasil bahwa lingkungan kelompok tani berpengaruh terhadap Peran sumberdaya kontak tani dengan p-value ? 0,01 dengan (tingkat keyakinan 95%) dan nilai estimasi 0,46. Kemudian Variabel Peran sumber daya kontak tani juga berpengaruh signifikan terhadap Kinerja petani dengan p-value ? 0,01 dan nilai estimasi 0,41. Terakhir, variabel lingkungan kelompok tani berpengaruh signifikan terhadap kinerja petani dengan p-value 0,04 dan nilai estimasi sebesar 0,15. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa semakin baik lingkungan kerja kelompok tani maka dan semakin baik peran sumber daya kontak tani maka kinerja petanipun akan semakin baik. Kata Kunci: Lingkungan Kerja, Kinerja Petani, Kelompok Tani, Kontak Tani

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here