Open Access
EVALUASI KINERJA SIMPANG GKB KEBOMAS TERKAIT PEMBANGUNAN UNDERPASS GRESIK
Author(s) -
Adhi Muhtadi,
Muhammad Shofwan Donny Cahyono
Publication year - 2021
Publication title -
narotama jurnal teknik sipil
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 2460-3430
DOI - 10.31090/njts.v4i2.1291
Subject(s) - physics
Pembangunan Underpass Gresik dirasakan sudah sangat mendesak. Pembangunan Underpass Gresik tersebut untuk mempersingkat jarak dan waktu tempuh dari sisi Barat ke Timur Jl. Dr. Wahidin S. Gresik atau sebaliknya. Dalam masa pembagunan Underpass dan setelahnya dibutuhkan kajian lalu lintas agar tidak menggangu kinerja Simpang Dr. Wahidin S. Hal ini mengingat Jl. Dr. Wahidin S. adalah jalan nasional yang menampung kendaraan dari beberapa jalan yang terkait diantaranya adalah Jl. Sumatera, Jl. Raya Gresik – Babat, Jl. Mayjen. Sungkono, Jl. Raya Kembangan Asri, dan Jl. Raya Gresik – Lamongan. Jadi permasalahan dalam makalah ini adalah memprediksi kinerja simpang selama pembangunan Underpass dan setelah Underpass pasca operasional.Pengukuran kinerja simpang GKB Gresik bersinyal yang berdasarkan MKJI 1997. Metode penelitian yang digunakan adalah melakukan survey lalu lintas selama 24 jam 7 hari berturut-turut. Setelah mendapatkan volume lalu lintas tiap jamnya, maka akan dihitung kinerja simpang pada kondisi sebelum dibangun. Setelah itu baru memperkirakan perpindahan arus lalu lintas selama pembangunan dan setelah Underpass beroperasi. Dari hasil perhitungan tersebut akan tampak hingga tahun berapa Underpass mampu membantu menurunkan derajat kejenuhan Simpang bersinyal GKB Kebomas tersebut. Sehingga solusi permasalahan dari penelitian ini dapat terungkap.