z-logo
open-access-imgOpen Access
Edukasi Terstruktur dalam Menurunkan Diabetes Distress dan Meningkatkan Self Efficacy pada Pasien Diabetes Mellitus Tipe II
Author(s) -
Hidayatul Rahmi,
Welly Welly
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal abdidas
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2721-9224
pISSN - 2721-9216
DOI - 10.31004/abdidas.v2i2.296
Subject(s) - medicine , gynecology , diabetes mellitus , endocrinology
Diabetes mellitus merupakan penyakit kronis yang bersifat kompleks yang terjadi ketika tubuh tidak dapat menghasilkan cukup insulin atau tidak dapat menggunakan insulin, membutuhkan perawatan medis secara terus-menerus dengan pengurangan risiko komplikasi dan resiko multifaktorial  di luar kontrol glikemik. International Diabetes Federation (memperkirakan tahun 2045 di Indonesia akan terjadi peningkatan 14,1% prevalensi diabetes melitus. Sumatera Barat memiliki prevalensi total diabetes mellitus sebanyak 1,5%, pada tahun 2018. Tingginya peningkatan prevalensi diabetes mellitus ini membutuhkan perawatan yang cukup panjang dan terus menerus yang dipengaruhi oleh pengetahuan yang cukup tinggi dalam melakukan aktivitas perawatan diri sehingga dapat mengurangi dan mencegah komplikasi jangka panjang salah satunya Diabetes Distress. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pendidikan kesehatan untuk peningkatan pengetahuan sebagai sarana / media dalam meningkatkan kemampuan manajemen diri pasien dalam mengontrol kadar glukosa darah. Hasil dan kesimpulan dari kegiatan pengabdiaan ini adalah pasien diabetes melitus sudah diberikan edukasi terstruktur terkait perawatan diri pasien diabetes melitus, sehingga setelah kegiatan pengabdian pasien  dapat melakukan aktifitas nya dengan lebih baik.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here