Open Access
RANCANGAN APLIKASI PELAYANAN JASA PENCUCIAN PADA TENTRAM LAUNDRY
Author(s) -
Lawren Josua Hutapea,
Prihastanto Prihastanto,
Thomas Afrizal
Publication year - 2022
Publication title -
semnas ristek (seminar nasional riset dan inovasi teknologi)
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2527-5941
DOI - 10.30998/semnasristek.v6i1.5861
Subject(s) - computer science , laundry , engineering , waste management
Tentram Laundry salah satu laundry kiloan yang berada di Jatijajar - Depok. Letaknya yang strategis tepatnya di jln Perumahan Jatijajar Tapos Kota Depok, membuat banyak pelanggan yang berkunjung setiap hari untuk menggunakan jasa Tentram Laundry. Permasalahan yang terdapat pada Tentram Laundry adalah sering terjadinya kehilangan berkas pada saat pelaporan bulanan kepada pimpinan diakibatkan human error dan pencatatan data pelanggan dan pembuatan nota transaksinya masih dicatat pada lembaran kertas menggunakan tulisan tangan dan juga ada disimpan pada map (stell helder). Tujuan merancang suatu sistem informasi pelayanan jasa pencucian ini dengan tujuan untuk memudahkan admin dalam memproses pengolahan data yang ada saat ini. Perangkat aplikasi yang telah dibuat dengan bahasa pemrograman Java NetBeans 8.0.2 dan penyimpanan data pada database MySQL dapat memberikan kelancaran dalam proses menginput dan penyimpanan data-data serta laporan-laporan yang diberikan kepada pemilik Tentram Laundry. Dengan menggunakan metode penelitian Research and Development diharapakan mampu menyelesaikan permasalahan yang ada. Hasil dari penelitian ini merancang aplikasi yang dapat memproses data pelanggan serta pelayanan jasa pencucian pada Tentram Laundry secara terkomputerisasi yang membantu admin sehingga menghasilkan laporan yang tersimpan dengan baik dan memberikan hasil secara cepat dan akurat.Kata Kunci: Aplikasi, Pelayanan, Pencucian, Desktop