z-logo
open-access-imgOpen Access
IMPLEMENTASI E-TICKETING KERETA API BERBASIS JAVA NETBEANS (STUDI KASUS : TANIA TRAVEL)
Author(s) -
Mohammad Nurhuda,
Norma Pravitasari
Publication year - 2022
Publication title -
semnas ristek (seminar nasional riset dan inovasi teknologi)
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 2527-5941
DOI - 10.30998/semnasristek.v6i1.5851
Subject(s) - operating system , computer science , java , database
Pengelolaan data pemesanan pada Tania Travel masih dilakukan secara manual, dengan menggunakan lembaran kertas dan Microsoft Excel dan Microsoft Word. Pengelolaan data tersebut dirasakan banyak kekurangan yang terjadi seperti proses waktu yang lama dalam system pemesanan tiket. Pembangunan aplikasi data pemesanan membantu kecepatan dan kualitas dalam membuat laporan hasil data tiket dan sistem sistem data penumpang. Pada aplikasi ini hanya dapat diakses oleh user tertentu yaitu admin ticketing. Dalam penulisan ini selain memaparkan kajian teori yang digunakan sebagai dasar penyusunan juga akan dibahas mengenai perancangan aplikasi data pemesanan e-ticketing kereta api dengan menggunakan Netbeans dan MYSQL. Sehingga dapat memperbaiki segala kekurangan dan hambatan pada pengelolaan data pemesanan tiket dan dapat tercipta proses pelayanan yang cepat dan efisien.Tujuan Penelitian ini untuk membuat sebuah aplikasi yang dapat membantu permasalahan yang ada, yaitu dengan membangun sistem yang terkomputerisasi. Pada sistem ini menggunakan bahasa pemrograman java dengan software netbeans. Dalam analisis kebutuhan digunakan DFD (Data Flow Diagram) diantaranya adalah diagram konteks, diagram rinci dan diagram nol. Hasil yang dicapai adalah suatu sistem pelayanan tiket berbasis java netbeans yang sudah terkomputerisasi dan sudah menggunakan database.Kata Kunci: implementasi, e-ticketing, kereta api,dfd/dad,mysql

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here