z-logo
open-access-imgOpen Access
UJI DAYA HAMBAT GETAH JARAK PAGAR (Jatropha curcas L.) TERHADAP PERTUMBUHAN Bacillus cereus
Author(s) -
Anisa Aina Yara,
Husnarika Febriani,
Rahmadina
Publication year - 2021
Publication title -
best journal./best journal
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2654-4652
pISSN - 2614-8064
DOI - 10.30743/best.v4i2.4419
Subject(s) - jatropha curcas , bacillus cereus , biology , traditional medicine , botany , bacteria , medicine , genetics
Bacillus cereus merupakan bakteri patogen yang dapat mengakibatkan terjadinya diare. Getah Jarak Pagar (Jatropha curcas L.) memiliki kandungan senyawa flavonoid, alkaloid, saponin dan tanin yang bersifat sebagai antibakteri. Penelitian ini untuk mengetahui aktivitas daya hambat antibakteri getah Jarak Pagar (Jatropha curcas L.)  konsentrasi 25%, 50%, 75% dan 100% dengan pelarut akuades steril  menggunakan metode difusi Kirby-Bauer/Paper disk. Hasil pengujian menunjukkan bahwa getah Jarak Pagar  (Jatropha curcas L.) memiliki daya hambat antibakteri terhadap bakteri Bacillus cereus ditandai dengan adanya zona bening yang terbentuk di sekitaran kertas cakram. Berdasarkan hasil uji statistik one way ANAVA dapat dilihat bahwa nilai Ftabel ≤ Fhitung (4,25 ≤ 160,136) hal ini menyatakan adanya pengaruh antibakteri daya hambat getah Jatropha curcas L. terhadap pertumbuhan bakteri Bacillus cereus. Hasil  uji Post Hoc Duncan menunjukkan konsentrasi dengan nilai rata rata tertinggi yaitu konsentrasi 100% (11,63 mm) kategori kuat, dilanjutkan dengan konsentraasi 75% (10,83% mm) kategori kuat, 50% (9,78% mm) kategori sedang, dan 25% (8,48% mm) kategori sedang. Dapat disimpulkan bahwa getah Jarak Pagar (Jatropha curcas L.) memiliki daya hambat terhadap pertumbuhan bakteri Bacillus cereus.Kata Kunci: Getah jarak pagar (Jatropha curcas L.), Bacillus cereus, antibakteri.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here