z-logo
open-access-imgOpen Access
METODE DEMONTRASI TERHADAP KETRAMPILAN PERAWATAN PAYUDARA PADA IBU HAMIL TRIMESTER III
Author(s) -
Dina Wulandari,
Rindang Fitriana Ulfa
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal bidan pintar
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2721-3544
pISSN - 2721-3536
DOI - 10.30737/jubitar.v1i1.763
Subject(s) - medicine , gynecology
      Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pemberian Metode Demonstrasi Terhadap Keterampilan Perawatan Payudara Pada Ibu Hamil Trimester III diKabupaten Kediri. Desain penelitian ini menggunakan pre-eksperimental. Populasi penelitian adalah seluruh ibu hamil Trimester III yang periksa di BPM “W” Kota Kediri. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sejumlah 15 responden dengan cara menggunakan accidental sampling. Instrumen Penelitian ini menggunakan checklist perawatan payudara pada ibu hamil trimester III. Tekhnik analisa data menggunakan uji wilcoxon dengan signifikan 0,05.Dari hasil penelitian 15 responden pada keterampilan pasien hamil trimester III sebelum diberikan demonstrasi tentang perawatan payudara didapatkan hampir seluruhnya responden (73,3%) tidak terampil melakukan perawatan payudara. Sesudah diberikan demonstrasi perawatan payudara didapatkan 80% ibu hamil trimester III terampil melakukan perawatan payudara. Yang dapat ditunjukkan dari hasil uji wilcoxon diperoleh p value : 0,002 pada  α = 0,05. Karena p value < α maka H0 ditolak dan H1 diterima. Ada pengaruh pemberian metode demonstrasi terhadap keterampilan perawatan payudara pada ibu hamil trimester III di BPM “W”Kota Kediri  Kata Kunci : Demonstrasi, Perawatan Payudara, Ibu Hamil

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here