z-logo
open-access-imgOpen Access
Pengaruh Jumlah Surat Pemberitahuan Pajak Terutang, Nilai Jual Objek Pajak dan Tunggakan Pajak Terhadap Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Kabupaten Serang
Author(s) -
Siti Nurhayati,
Abdul Malik,
Nikke Yusnita Mahardini
Publication year - 2022
Publication title -
lawsuit
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2828-0709
DOI - 10.30656/lawsuit.v1i1.1149
Subject(s) - public accounting , physics , mathematics , business administration , business , accounting , audit
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jumlah SPPT, NJOP dan tunggakan pajak terhaadap penerimaan pajak bumi dan bangunan di Kabupaten Serang baik secara parsial maupun simultan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah jumlah SPPT, NJOP, tunggakan pajak dan penerimaan pajak bumi dan bangunan. Data berasal dari Badan Pengelolaan Pajak Bumi dan Bangunan (BPPD) Kabupaten Serang periode 2014 – 2017. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jumlah data 32.  Teknik pengumpulan data yang digunakan studi kepustakaan dan dokumentasi. Penelitian ini mengambil sampel dengan metode purposive sampling. Untuk mengetahui model regresi dilakukan pengujian normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, dan autokorelasi. Pengujian hipotesis berdasarkan pada t-value dan F-value. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa secara simultan terdapat pengaruh yang signifikan antara jumlah SPPT, NJOP dan tunggakan pajak terhadap penerimaan pajak bumi dan bangunan di Kabupaten Serang. Hasil uji koefisien determinasi menunjukkan bahwa nilai R square pada penelitian ini adalah sebesar 0,991 atau dapat diartikan bahwa variabel jumlah SPPT, NJOP dan tunggakan pajak mampu menerangkan 99,1% terhadap penerimaan pajak bumi dan bangunan.   Kata kunci : Jumlah SPPT, NJOP, Tunggakan Pajak dan Penerimaan PBB.  

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here