z-logo
open-access-imgOpen Access
Rancang Bangun Alat Penghancur Green Bean Coffee Otomatis Berdasarkan Berat Berbasis Load Cell dan Mikrokontroler
Author(s) -
Wahyu Esa Mahendra
Publication year - 2019
Publication title -
elektron
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2654-4733
pISSN - 2085-6989
DOI - 10.30630/eji.11.1.94
Subject(s) - physics , horticulture , forestry , geography , biology
Daerah dataran tinggi dan gunung merupakan daerah yang cocok untuk pertanian tanaman kopi yang mana tanaman kopi yang akan menghasilkan kualitas baik ditanam diketinggian 1000 meter diatas permukaan laut. Gunung Sago yang memiliki ketinggian 2571 Mdpl yang terletak di Kabupaten 50 Kota tepatnya di daerah situjuah merupakan tempat penghasil kopi di kawasan Sumatera Barat. Biji kopi hijau atau disebut juga green bean coffee merupakan biji kopi yang tidak melalui proses penyangraian atau roasting. Kopi hijau memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh terutama orang yang ingin menurunkan berat badan karena khasiat kopi hijau dapat membakar lemak karena mengandung asam kloregenat yang lebih tinggi dibanding kopi hitam yang sudah disangrai. Pada alat penghancur green bean coffee ini menggunakan load cell sebagai pembaca berat hasil penghancuran green bean coffee dan keypad sebagai masukan input data berapa penghancuran yang diinginkan, modul relay sebagai on / off motor 1 phasa sebagai penggerak penghancur green bean coffee dan LCD sebagai penampil hasil berat green bean coffee.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here