z-logo
open-access-imgOpen Access
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP PRODUK JUS PALA KUD TOMASIWA MORELLA DI KOTA AMBON
Author(s) -
Masitha Iskandar,
Martha Turukay,
Ester D. Leatemia
Publication year - 2019
Publication title -
agrilan: jurnal agribisnis kepulauan/agrilan
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2549-7677
pISSN - 2302-5352
DOI - 10.30598/agrilan.v6i3.806
Subject(s) - humanities , physics , art
Koperasi Unit Desa (KUD) Tomasiwa merupakan salah satu unit usaha yang memproduksi jus pala Morella Kabupaten Maluku Tengah, yang dapat ditemukan dikalangan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengambilan keputusan dalam membeli jus pala, dan tingkat kepuasan konsumen dalam mengkonsumsi jus pala. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa data primer dan data sekunder kemudian dianalisis menggunakan skala likert. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 orang responden menggunakan Teknik convenience sampling.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa keputusan pembelian melewati beberapa tahapan, yaitu tahapan pengenalan kebutuhan produk yang dikonsumsi oleh konsumen, pencarian informasi melalui saudara/keluarga yang banyak mendominasi (60%), evaluasi alternatif (harga 17%, Kualitas 40%, tempat tinggal/kerja 30%, rasa 13%), proses pembelian dan evaluasi pasca pembelian secara terencana (57%). Perhitungan kepuasan konsumen menggunakan metode Customer Satisfaction Index didapatkan hasil kepuasan konsumen jus pala Morella yaitu sebesar 76,84%.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here