
DUKUNGAN TEMAN SEBAYA DAN PENGARUHNYA TERHADAP KEDISIPLINAN SISWA
Author(s) -
Ihsan Mz,
Isnaeni Marhani
Publication year - 2020
Publication title -
psycho idea
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2654-3516
pISSN - 1693-1076
DOI - 10.30595/psychoidea.v18i2.7103
Subject(s) - humanities , mathematics , physics , psychology , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dukungan teman sebaya terhadap kedisiplinan pada siswa Madrasah “X” Kota Yogyakarta. Subjek penelitian adalah siswa Madrasah “X” Kota Yogyakarta yang berjumlah 208 orang. Alat ukur yang digunakan adalah skala dukungan teman sebaya dan skala kedisiplinan dalam bentuk skala Likert dengan alternatif empat jawaban. Analisis data menggunakan teknik analisis regresi satu prediktor. Berdasarkan analisis data, diperoleh bahwa Ho diterima dan Ha ditolak yang artinya secara parsial variabel Dukungan Teman Sebaya (X) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Kedisiplinan (Y). Hal ini dibuktikan melalui nilai b1 = 0,034 dengan t = 0,584 dan Sig. = 0,560. Oleh karena nilai Sig. > 0,05 (0,560 > 0,05), maka Ho diterima dan Ha ditolak.