
Tablet Effervescent dari Ekstrak Daun Alpukat (Persea americana Mill.) sebagai Peluruh Batu Ginjal pada Tikus Jantan Galur Wistar (Ratus norvegicus)
Author(s) -
Arif Budiman,
Imas Amalia Wardani,
Dede Wiharya,
Yunanda Sri Anggrayta
Publication year - 2019
Publication title -
pharmacy/pharmacy : jurnal farmasi indonesia (pharmaceutical journal of indonesia)
Language(s) - Turkish
Resource type - Journals
eISSN - 2579-910X
pISSN - 1693-3591
DOI - 10.30595/pharmacy.v16i1.4573
Subject(s) - traditional medicine , physics , medicine
Daun alpukat (Persea americana Mill.) merupakan salah satu tanaman obat yang termasuk ke dalam famili Lauraceae. Daun alpukat secara empiris telah dijadikan sebagai obat herbal yang dimanfaatkan sebagai pengobatan batu ginjal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas untuk meluruhkan kalsium pada batu ginjal. Pembuatan tablet effervescent dari ekstrak daun alpukat dilakukan dengan variasi kadar ekstrak pada setiap formula. Variasi kadar ekstrak daun alpukat yang digunakan pada formula 1, 2, dan 3 berturut-turut adalah 35, 65, dan 100 mg. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan kadar ekstrak daun alpukat mempengaruhi efektifitas tablet effervescent. Formula 3 menunjukkan hasil yang lebih signifikan sebagai peluruh batu ginjal dibandingkan formula lainnya.