z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGAMBILAN KEPUTUSAN PENGHAPUSAN ASET BMN (BARANG MILIK NEGARA) BERUPA KDO (KENDARAAN DINAS OPERASIONAL) DENGAN KONDISI RUSAK (STUDI KASUS PADA SATUAN KERJA PELAKSANAAN JALAN NASIONAL METROPOLITAN I SURABAYA)
Author(s) -
Rita Sri Jayanti,
Ria Asih Aryani Soemitro,
Hitapriya Suprayitno
Publication year - 2019
Publication title -
jae (jurnal akuntansi dan ekonomi)
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2541-0180
DOI - 10.29407/jae.v4i1.12714
Subject(s) - physics , humanities , business administration , business , art
Penelitian ini bertujuan untuk menyusun dasar pemikiran dalam pengambilan keputusan penghapusan aset BMN (Barang Milik Negara) dan menentukan besaran nilai taksir aset. Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian yang bersifat deskriptif analitis dengan menggunakan data primer berupa observasi langsung ke lapangan dan data sekunder yang bersumber dari Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Metropolitan I Surabaya. Alat analisa data dengan menggunakan flow chart, dokumentasi foto serta perhitungan nilai taksir aset dengan pendekatan biaya yaitu metode Depreciate Replacement Cost (DRC). Objek penelitian ini adalah lima KDO (Kendaraan Dinas Operasional). Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari kelima aset BMN berupa KDO tersebut, dengan rincian tiga sepeda motor dan dua mobil dengan tingkat kerusakan berbeda – beda maka didapatkan hasil tiga sepeda motor dapat dilakukan penghapusan dan dua mobil dilakukan perbaikan. Adapun hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan dalam pertimbangan perencanaan penghapusan aset serta usulan nilai taksir asetnya.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here