z-logo
open-access-imgOpen Access
Edukasi Covid-19 Pada Anak Usia Dini
Author(s) -
Yuni Kurniawaty
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal abdinus : jurnal pengabdian nusantara
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2599-0764
DOI - 10.29407/ja.v5i2.15790
Subject(s) - humanities , covid-19 , art , political science , medicine , infectious disease (medical specialty) , disease , pathology
Sejak awal tahun pembelajaran di semester ganjil ini semua proses pembelajaran dilakukan secara daring karena berada pada situasi pandemi Covid-19. Pada masa pandemik Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) yang saat ini telah terjadi di seluruh dunia. Kebosanan anak yang selalu beraktifitas di dalam rumah dan sangat terbatas membuat mereka seringkali tidak melakukan aktivitas sesuai anjuran pemerintah. Solusi yang ditawarkan memberikan informasi tentang Covid-19 pada anak usia dini dengan memberikan edukasi Covid-19 melalui media zoom secara daring. Pengembangan evaluasi berbasis internet dari program promosi kesehatan berbasis sekolah terbukti berkhasiat dan tidak kalah dengan tatap muka. Kegiatan ini berlangsung selama satu jam 07.30-08.30 WIB. Masih banyak yang belum tahu tentang Covid-19 misalnya kepanjangan Covid-19, mengapa anak-anak harus tetap di dalam rumah, kenapa anak-anak tidak boleh masuk sekolah. Pertanyaan yang mereka sampaikan menunjukkan bahwa mereka masih belum memahami Covid-19. Setelah dijelaskan anak-anak bisa menjawab beberapa pertanyaan misalnya kepanjangan Covid-19, tanda-tanda Covid-19, apa yang harus dilakukan anak-anak saat ini, mengapa harus cuci tangan, pakai masker dan jaga jarak dengan orang lain. Mereka menjawab dengan baik pertanyaan yang disampaikan.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here