z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGELOLAAN PERSEROAN TERBATAS BERDASARKAN UUPT DIKAITKAN DENGAN TATA KELOLA PERUSAHAAN YANG BAIK (GOOD CORPORATE GOVERNANCE)
Author(s) -
Lili Hiayati
Publication year - 2016
Publication title -
jurnal kompilasi hukum/jurnal kompilasi hukum
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2598-6414
pISSN - 2502-5333
DOI - 10.29303/jkh.v2i2.2
Subject(s) - humanities , political science , art
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengelolaan perseroan terbatas berdasarkan tata kelola perseroan yang baik (good corporate governance)/GCG dan menganalisakedudukan organ perseroan yang merangkap jabatan dalam perseroan terbatas (PT). Jenis penelitian ini adalah penelitian hukum normatif, dengan mengkaji bahan hukum primer dan sekunder dan menggunakan Metode pendekatan  perundang-undangan, dan pendekatan konseptual.Teknik pengumpulan bahan studi kepustakaan serta perumusan analisa kualitatif  menggunakan interpretasi hukum secara autentik dan gramatikal. Dalam mengelola PT hendaknya menerapkan prinsip-prinsip GCG yaitu prinsip keterbukan (Transparancy), Akuntabilitas (Accountabillity), tanggung jawab (Responsibilty), Kemandirian (Independency), dan kesetaraan (Fairness). Dalam UUPT sudah terdapat norma-norma yang mengatur prinsip-prinsip pengelolaan perusahaan yang baik (GCG) yang tercermin dalam setiap Pasal demi Pasal. Sedangkan kedudukan organ perseroan yang melimpahkan wewenang dengan surat kuasa kepada organ perseroan lain dalam pengelolaan Perseroan terbatas berakibat ketidakefektifan di dalam menjalankan fungsi dan kewenangan masing-masing organ dalam pengelolaan perseroan yang berakibat pada kerugian Perseroan.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here