
ANALISIS KELAYAKAN USAHA PETERNAKAN AYAM RAS PETELUR DI KECAMATAN PRAYA BARAT DAYA KABUPATEN LOMBOK TENGAH
Author(s) -
Nurul Hidayati
Publication year - 2020
Publication title -
agroteksos
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2685-4368
pISSN - 0852-8268
DOI - 10.29303/agroteksos.v28i2.292
Subject(s) - mathematics , toxicology , biology
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Menganalisis pendapatan usaha peternakan ayam ras petelur di Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah; (2) Menganalisis kelayakan usaha peternakan ayam ras petelur di Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah; (3) menganalisis kendala-kendala yang dihadapi dalam usaha peternakan ayam ras petelur di Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, dimana penelitian ini dilakukan di Kecamatan Praya Barat Daya yaitu Desa Darek yang ditetapkan secara “purposive sampling” dengan jumlah responden sebanyak 4 orang peternak. Analisis data yang digunakan yaitu analisis pendapatan, net present value, internal rate of return, net benefit cost ratio, payback period, deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan (1) Rata-rata pendapatan peternak dalam dua kali siklus produksi sebesar Rp. 112.823.067 untuk peternak tipe I dan rata-rata pendapatan yang diperoleh sebesar peternak tipe II sebesar Rp. 80.499.988/dua kali siklus produksi. (2) Usaha peternakan ayam ras petelur di Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah layak untuk dikembangkan, hal ini dapat dilihat dari perolehan nilai NPV sebesar Rp. 76.131.921 , nilai IRR sebesar 2,58%/ bulan, nilai Net B/C sebesar 1,33, dan PBP dapat dicapai dalam jangka waktu 8 bulan 27 hari untuk peternak tipe I Sedangkan untuk peternak tipe II, nilai NPV sebesar Rp. 13.987.52 nilai IRR sebesar 1,54%/bulan, nilai Net B/C sebesar 1.08, dan PBP dapat dicapai dalam jangka waktu 11 bulan 13 hari. (3) Kendala yang dihadapi peternak adalah serangan penyakit, cuaca tidak menentu, dan mahalnya harga pakan.
Kata kunci: peternakan ayam ras petelur, pendapatan, kelayakan usaha.
ABSTRACT
This study aims to: (1) Analyze the income of laying chicken business in Southwest Praya Subdistrict, Central Lombok Regency; (2) Analyze the feasibility of laying chicken business in Southwest Praya Subdistrict, Central Lombok Regency; (3) analyze the problems faced in laying chicken business in Southwest Praya Subdistrict, Central Lombok Regency. This study used descriptive method, in which this study was conducted in Praya Barat Daya Subdistrict, Darek Village, which was set by "purposive sampling" with 4 farmers as the respondent. The data analysis used is income analysis, net present value, internal rate of return, net benefit cost ratio, payback period, descriptive. The results of the study shows (1) The average income of farmers in the two production cycles of Rp. 112,823,067 for type I Farmers and the average income earned is as big as type II farmers of Rp. 80,499,988/ twice of the production cycle. (2) Laying chicken farms in Southwest Praya Subdistrict, Central Lombok Regency are feasible to be developed, it can be seen from the acquisition of NPV value of Rp. 76,131,921, IRR value of 2.58%/month, Net B / C value of 1.33, and PBP can be achieved within 8 months and 27 days for type I farmers. As for type II farmers, the NPV value is Rp. 13,987.52 IRR value of 1.54%/ month, Net B / C value of 1.08, and PBP can be achieved within 11 months and 13 days. (3) the problems faced by farmers are disease attacks, uncertain weather, and high price of feed.
Keywords: laying chicken farms, income, business feasibility.