z-logo
open-access-imgOpen Access
Hemat Bahan Bakar dengan Aplikasi Teknologi Pelumasan Udara pada Kapal Sep-Hull BV 1
Author(s) -
Totok Triputrastyo Murwatono,
Irfan Eko Sandjaja
Publication year - 2019
Publication title -
wave /wave
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2614-641X
pISSN - 1978-886X
DOI - 10.29122/jurnalwave.v4i2.3529
Subject(s) - physics , hull , aerospace engineering , aeronautics , engineering , marine engineering
Kapal Sep-Hull adalah kapal dengan menggunakan tipe Surface Effect Planning Hull, mempunyaidua bentuk “ V ” hull dan flat hull pada bagian tengahnya. Namun ini adalah bentuk badan kapal yang biasa dan sudah banyak, yang istimewa dari kapal ini adalah teknologi yang digunakan yaitu teknologiair lubrication ( teknologi pelumasan udara ). Melalui uji coba pada prototipe kapal ini dilakukan observasi tentang efektifitas teknologi pelumasan udara terhadap penghematan bahan bakar. Uji coba dilakukan dengan mengasumsikan indikator mesin ( trottle ) pada posisi tetap, pengukuran kecepatan dan konsumsi bahan bakar pada waktu pelayaran bervariasi serta pada dua kondisi yaitu berlayar tanpa teknologi pelumasan udara dan kondisi menggunakan teknologi tersebut. Dari hasil uji coba diperoleh informasi bahwa terdapat peningkatan kecepatan hingga 25 % dan pada saat yang lain diperoleh informasi bahwa terjadi penghematan bahan bakar hingga 13,34 %.Keywords : Surface Planning Hull, air lubrication technology, Fuel consumption

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here