z-logo
open-access-imgOpen Access
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI FLUIDA STATIS DI SMA NEGERI UNGGUL SUBULUSSALAM
Author(s) -
Muliani Muliani,
Faradhilla Faradhilla,
Maya Safitri
Publication year - 2021
Publication title -
relativitas
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2655-8793
pISSN - 2654-4172
DOI - 10.29103/relativitas.v4i2.5274
Subject(s) - physics , humanities , philosophy
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Project Based Learning terhadap hasil belajar siswa pada materi fluida statis di SMAN Unggul Subulussalam. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Eksperimental Design. Penelitian ini dilakukan di SMAN Unggul Subulussalam pada bulan Desember 2020. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dengan jumlah siswa 20 orang dan XI IPA 2 sebagai kelas kontrol dan jumlah siswa 20 orang. Kelas eksperimen dalam perlakuannya menggunakan model pembelajaran Project Based Learning sedangkan dikelas kontrol menggunakan model Direct Instruction pada saat proses pembelajaran. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah Nonequivalent Control Group Design. Untuk menguji hipotesis menggunakan uji Independent Sample Test. Analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian bahwa nilai rata-rata hasil belajar kognitif  posttest kelas eksperimen sebesar 70,75 dan kelas kontrol sebesar 65. Pada uji Independent Sample Test hasil signifikan (2-tailed) 0,911 < Sig 0,05 maka Ho ditolak Ha diterima. Nilai hasil belajar afektif menunjukan persentase tertinggi pada kriteria sangat baik sebesar 90,9% dan kriteria baik 9,1%. Nilai hasil belajar psikomotorik menunjukan persentase tertinggi pada kriteria sangat baik sebesar 73,9% dan kriteria baik sebesar 17,1%.  Dengan demikian dapat dikatakan bahwa terdapat pengaruh hasil belajar kognitif, afektif dan psikomotorik siswa setelah penggunaan model project Based learning pada materi Fluida Statis ditetapkan di SMAN Unggul Subulussalam tahun ajaran 2020/2021.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here