
PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP PENGUNGKAPAN LINGKUNGAN PERUSAHAAN BERSERTIFIKASI ISO-14001 DI INDONESIA
Author(s) -
Sri Supatminingsih,
Monot Wicaksono
Publication year - 2017
Publication title -
jurnal akuntansi dan pajak/jurnal akuntansi dan pajak
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2579-3055
pISSN - 1412-629X
DOI - 10.29040/jap.v17i01.54
Subject(s) - business , business administration
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh corporate governance terhadap pengungkapan lingkungan pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Struktur corporate governance dalam penelitian ini direpresentasikan oleh Dewan Komisaris (Ukuran dewan, jumlah komisaris independen, jumlah rapat komisaris), Komite Audit (Ukuran komite audit, keberadaan komite audit independen, jumlah rapat komite audit). Untuk variabel pengungkapan lingkungan menggunakan elemen ISO 14001. Berdasarkan sampel sejumlah 30 perusahaan bersertifikasi ISO 14001 pada tahun 2013 – 2014, setelah dilakukan analisis hasilnya menunjukkan. variabel proporsi anggota komite audit independen tidak berpengaruh terhadap pengungkapan lingkungan pada level signifikasi 0,05. Variabel jumlah rapat komite audit tidak berpengaruh terhadap pengungkapan lingkungan. Sedangkan variabel jumlah anggota dewan komisaris, proporsi anggota dewan komisaris independen, jumlah rapat dewan komisaris, jumlah anggota komite audit juga tidak berpengaruh terhadap pengungkapan lingkungan.Kata Kunci : Corporate Governance, Pengungkapan Lingkungan, BEI, ISO 14001