z-logo
open-access-imgOpen Access
MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI PADA MATERI KENAMPAKAN GEJALA ALAM SISWA KELAS VI SD
Author(s) -
Sri Lestari,
Joko Sulianto
Publication year - 2014
Publication title -
malih peddas (majalah ilmiah pendidikan dasar)/malih peddas: majalah ilmiah pendidikan dasar
Language(s) - Danish
Resource type - Journals
eISSN - 2580-6513
pISSN - 2088-5792
DOI - 10.26877/malihpeddas.v2i2.508
Subject(s) - humanities , physics , art
Permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) Apakah pembelajaran IPA dengan model Inkuiri dapat mencapai ketuntasan belajar pada siswa kelas VI SD Negeri Gabahan 01 Kecamatan Semarang Tengah Kota Semarang ?, (2) Apakah pembelajaran IPA dengan model Inkuiri dapat meningkatkan aktivitas siswa kelas VI SD Negeri Gabahan 01 Kecamatan Semarang Tengah Kota Semarang?, (3) Apakah melalui model pembelajaran Inkuri dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi kerugian-kerugian kenampakan alam kelas VI SD Negeri Gabahan 01 Kecamatan Semarang Tengah Kota Semarang?Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mengetahui ketuntasan belajar siswa, (2) mengetahui peningkatan aktivitas siswa dan (3)mengetahuipeningkatan hasil belajar siswa kelas VI SD Negeri Gabahan 01 Kecamatan Semarang Tengah dengan menggunakan pendekatan pembelajaran Inkuiri dalam menggunakan media alam sekitar tentang kerugian-kerugian kenampakan alam.Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi.Data hasil penelitan diperoleh dengan cara dokumentasi, tes dan observasi.Hasil penelitian menunjukkan pada siklus I menunjukan (1) ketuntasan belajar klasikal mencapai 40%, (2) keaktifan siswa mencapai 61%, (3) rata-rata hasil belajar 61,5 . Pada siklus II menunjukan (1) ketuntasan belajar klasikal mencapai 67%, (2) keaktifan siswa mencapai 74%, (3) rata-rata hasil belajar 69,7. Pada siklus III menunjukan (1) ketuntasan belajar klasikal mencapai 90%, (2) keaktifan siswa mencapai 82%, (3) rata-rata hasil belajar 86,1. Jadi prestasi hasil belajar dan keaktifan siswa pada siklus I, II dan III mengalami peningkatan tiap siklusnya.Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa (1) Pembelajaran dengan model Inkuiri dapat mencapai ketuntasan belajar (2) Pembelajaran dengan model inkuiri dapat meningkatkatkan aktivitas belajar, (3) Pembelajaran dengan model Inkuiri dapat meningkatkan hasil belajar siswa materi kerugian-kerugian kenampakan alam pada siswa kelas VI SD Negeri Gabahan 01 Kecamatan Semarang Tengah Kota Semarang. Dengan naiknya minat belajar siswa maka diikuti pula dengan hasil belajar dan keaktifan siswa.Kata kunci: aktivitas, hasil belajar, inkuiri dan minat belajar.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here