
PENINGKATAN HASIL BELAJAR KOGNITIF MELALUI PEMBELAJARAN TPSW BERBASIS HYBRID-LEARNING MATERI SISTEM SIRKULASI
Author(s) -
Dyah Ayu Puspitorini,
Dyah Rini Indriyanti,
Tyas Agung Pribadi,
Lutfia Nur Hardiyanti
Publication year - 2020
Publication title -
bioma
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2549-9890
pISSN - 2086-5481
DOI - 10.26877/bioma.v9i1.6033
Subject(s) - psychology , humanities , physics , art
Keterbatasan waktu di akhir semester menyebabkan penyampaian materi sistem sirkulasi kurang maksimal, sehingga berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan TPSW (Think-Pair-Share-Write) berbasis Hybrid Learning terhadap hasil belajar kognitif. Rancangan penelitian berupa quasi eksperimen dengan desain nonequivalent pretest-posttest control group. Hasil belajar kognitif diukur dengan menggunakan tes pilihan ganda melalui pretest dan posttest. Data hasil belajar dianalisis secara kuantitatif. Nilai rata-rata posttest kelas kontrol sebesar 71,61 dan kelas eksperimen sebesar 81,25. Hasil analisis uji t posttest antara kelas eksperimen dan kelas kontrol memiliki perbedaan signifikan pada kedua kelas. Hasil analisis uji t N-gain antara kelas kontrol dan eksperimen menunjukkan adanya perbedaan signifikan nilai N-gain pada kedua kelas (p<0,05). Terdapat hubungan kuat antara hasil belajar kognitif dan keterampilan metakognitif (r=0,83). Model pembelajaran ini dapat dijadikan alternatif keterbatasan waktu tatap muka di kelas dan untuk meningkatkan hasil belajar kognitif. Key words: think-pair-share-write, hybrid learning, hasil belajar kognitif