
KEMAMPUAN GURU DALAM MEMAHAMI DAN MENYUSUN SOAL HIGHER ORDER THINKING SKILLS (HOTS) BENTUK URAIAN PADA SEKOLAH MENENGAH TINGKAT PERTAMA
Author(s) -
Sukmawati Sukmawati,
Mustari Mustari,
Bakhtiar Bakhtiar
Publication year - 2020
Publication title -
supremasi
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2720-9369
pISSN - 1412-517X
DOI - 10.26858/supremasi.v15i2.19752
Subject(s) - physics , humanities , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahi kemampuan guru dalam memahami dan menyusun soal HOTS dalam bentuk uraian. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan fokus pada guru IPS dan PKn. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan tes, dengan analisis datanya adalah analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan analisis hasil pelaksanaan tes untuk mengukur kemampuan guru dalam mengembangkan soal HOTS yang dilakukan pada pelaksanaan tindakan siklus pertama melalui pengisian instrumen diperoleh hasil sebagai berikut: dari 10 pertanyaan yang diajukan, satu orang yang memperoleh nilai dengan kategori sangat tinggi, satu orang memperoleh nilai dengan kategori sedang dan empat orang (66%) peserta memperoleh nilai dengan kategori rendah, hal ini menunjukkan bahwa kemampuan guru dalam memahami dan menyusun dan cara mengembangkan soal HOTS masih rendah.