
DAMPAK PENGETAHUAN SEKSUAL TERHADAP PERILAKU SEKS REMAJA DI KECAMATAN MANGGALA KOTA MAKASSAR
Author(s) -
Dwi Indah Lestari,
A. Octamaya Tenri Awaru
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal sosialisasi: jurnal hasil pemikiran, penelitian dan pengembangan keilmuan sosiologi pendidikan/jurnal sosialisasi: jurnal hasil pemikiran, penelitian and pengembangan keilmuan sosiologi pendidikan
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2722-3086
pISSN - 2356-0886
DOI - 10.26858/sosialisasi.v0i0.13885
Subject(s) - gynecology , psychology , humanities , medicine , art
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: 1) bagaiamana bentuk pengetahuan seksual anak remaja; 2) bagaimana dampak pengetahuan seksual terhadap perilaku seksual remaja. Jenis penelitian ini kualitatif deskriptif, informan dipilih melalui teknik purposive sampling dengan kriteria yaitu anak remaja Kecamatan Manggala Kota Makassar yang pernah mengikuti sosialisasi seks bebas, berusia 15-18 tahun. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, dan observasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan tahapan mereduksi data, menyajikan data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Bentuk pengetahuan seksual anak renaja di Kecamatan Manggala Kota Makassar, yaitu a) meliputi aspek pengetahuan siklus biologis (organ reproduksi), b) pengetahuan aspek norma dan batasan perilaku seksual, c) pengetahuan tentang peran dan fungsi secara seksual, dan d) Pengetahuan aspek kesehatan organ reproduksi. 2) Dampak pengetahuan seksual anak terhadap perilaku seks remaja di Kecamatan Manggala Kota Makassar, yaitu a) dampak positif: membantu menghindari tindakan penyimpangan dan abnormalitas seks, membantu mengidentifikasi baligh pada diri remaja dan memberikan pemahaman peran dari jenis jender; b) dampak negative: munculnya rasa penasaran yang tidak sehat dan munculnya perilaku menyimpang seksual akibat sosialisasi tidak sempurna.