z-logo
open-access-imgOpen Access
FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBERIAN KOLOSTRUM PADA BAYI BARU LAHIR DI PUSKESMAS BATURADEN KABUPATEN BANYUMAS TAHUN 2016
Author(s) -
Amik Khosidah
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal ilmu keperawatan dan kebidanan
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2442-9902
pISSN - 2088-4451
DOI - 10.26751/jikk.v9i1.406
Subject(s) - baru , humanities , art , geography , archaeology , islam
ASI adalah makanan yang terbaik untuk bayi. Salah satu komposisi ASI adalah kolostrum. Pemberian kolostrum secara awal pada bayi dan pemberian ASI secara terus menerus merupakan perlindungan yang terbaik pada bayi. Penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pemberian kolostrum pada bayi baru lahir. Jenis penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik samplingnya total sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah chi square. Berdasarkan analisis yang dilakukan didapatkan Ada pengaruh pengetahuan ibu tentang kolostrum terhadap pemberian kolostrum pada bayi baru lahir di Puskesmas Baturaden Kabupaten Banyumas tahun 2016 (p = 0,020). Ada pengaruh paritas ibu bayi baru lahir terhadap pemberian kolostrum pada bayi baru lahir di Puskesmas Baturaden Kabupaten Banyumas tahun 2016 (p = 0,007). Ada pengaruh peran tenaga kesehatan dalam pemberian kolostrum pada bayi baru lahir terhadap pemberian kolostrum pada bayi baru lahir di Puskesmas Baturaden Kabupaten Banyumas tahun 2016 (p = 0,013). Ibu bayi hendaknya berusaha untuk mendapatkan informasi tentang kolostrum sehingga akan memberikan kolostrum pada bayi baru lahir untuk kehamilan berikutnya.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here