z-logo
open-access-imgOpen Access
Hubungan Pengetahuan Dengan Sikap Siswa Kelas VII Tentang Perubahan Fisik Pada Masa Pubertas Di SMPN 2 Kota Pariaman Tahun 2019
Author(s) -
Setia Nisa,
Yesi Maifita
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal ilmu keperawatan dan kebidanan
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2442-9902
pISSN - 2088-4451
DOI - 10.26751/jikk.v12i2.868
Subject(s) - humanities , physics , art
Hasil survei terhadap perilaku seksual remaja yang diadakan oleh Pusat Penelitian Kesehatan Universitas Indonesia (PPK-UI) menunjukkan 2,8% pelajar SMP wanita dan 7% dari pelajar SMP pria melaporkan adanya gejala-gejala penyakit menular seksual. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dengan sikap siswa tentang perubahan fisik pada masa pubertas di SMPN 2 Kota Pariaman tahun 2019.Penelitian ini bersikap deskriptif analitik dengan studi cross sectional. Penelitian ini di laksanakan di SMPN 2 Kota Pariaman pada tanggal 8 s/d 10 Juli 2019 di, Sampel di ambil menggunakan metode Simple Random Sampling. Teknik pengolahan data dilakukan secara komputerisasi dengan menggunakan SPSS.Berdasarkan hasil penelitian yang di lakukan di peroleh (51,8%)  responden memiliki pengetahuan rendah tentang perubahan fisik pada masa puberitas, (53%) responden memiliki sikap yang negatif tentang perubahan fisik pada masa puberitas, Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan sikap siswa kelas VII tentang perubahan fisik pada masa pubertas di SMPN 2 Kota Pariaman tahun 2019 (pvalue = 0,00 < 0,5).Dari uraian di atas penulis menyarankan kepada responden hendaknya lebih mencari tahu dan lebih memperhatikan perubahan fisik yang terjadi disaat pubertas karena kurangnya pengetahuan terhadap perubahan fisik maka sulit membedakan perubahan fisik yang normal dan abnormal,dapat disimpulkan bahwa pengetahuan responden yang tinggi memiliki sikap negatif tentang perubahan fisik pada masa puberitas. Kata kunci: Pengetahuan, Sikap, Pubertas

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here