
Self-efficacy dan persistensi mahasiswa ketika mengerjakan skripsi ditinjau dari kecemasan akademik
Author(s) -
Heru Mugiarso,
Ninik Setyowani,
Latih Buran Tedra
Publication year - 2018
Publication title -
teraputik : jurnal bimbingan dan konseling
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2580-2054
pISSN - 2580-2046
DOI - 10.26539/1370
Subject(s) - humanities , psychology , art
Penelitian ini dilakukan berdasarkan fenomena dan hambatan yang dialami mahasiswa tingkat akhir jurusan bimbingan dan konseling FIP Unnes ketika mengerjakan skripsi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan data empiris dan menganalis hubungan efikasi diri dengan persistensi mahasiswa ditinjau dari kecemasan akademik sebagai variabel mediator. Menggunakan teknik bias corrected bootstrap method N = 5000 dengan confidential interval 95% menunjukkan hasil bahwa efikasi diri menjadi prediktor pada persistensi mahasiswa (β=0,51; p<0,01). Sedangkan kecemasan akademik tidak terbukti mempunyai efek mediator pada hubungan antara efikasi diri dengan persistensi mahasiswa. Temuan ini memberikan implikasi bagi pelayanan dan pembimbingan skripsi mahasiswa, khususnya mahasiswa jurusan bimbingan dan konseling FIP Unnes.