
Analisis Citra Sinar-X Tulang Tangan Menggunakan Metode Thresholding Otsu Untuk Identifikasi Osteoporosis
Author(s) -
Wara Mitha Nabella,
Joko Sampurno,
Nurhasanah Nurhasanah
Publication year - 2013
Publication title -
positron/positron: berkala ilmiah fisika
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2549-936X
pISSN - 2301-4970
DOI - 10.26418/positron.v3i1.4763
Subject(s) - thresholding , physics , artificial intelligence , mathematics , computer science , image (mathematics)
Penelitian ini menentukan nilai thresholding pada citra tulang tangan normal dan osteoporosis. Citra yang digunakan adalah 5 citra tulang tangan normal dan 3 citra tulang tangan osteoporosis. Penentuan nilai thresholding di sini menggunakan metode Otsu. Hasil penelitian menunjukkan nilai thresholding tertinggi pada citra tulang tangan normal adalah 0,1765 dan nilai thresholding terendah adalah 0,1020. Sedangkan pada citra tulang tangan osteoporosis didapat nilai thresholding tertinggi adalah 0,0627 dan nilai thresholding terendah adalah 0,0431. Nilai thresholding yang tinggi menunjukkan tulang tangan normal dan nilai thresholding yang rendah menunjukkan tulang tangan osteoporosis. Nilai thresholding yang dihasilkan dianggap sebagai nilai densitas pada citra tulang tersebut. Dengan demikian, analisa citra tulang tangan dengan metode thresholding Otsu dapat dijadikan metode baru untuk identifikasi osteoporosis.