z-logo
open-access-imgOpen Access
Pengaruh Domain Teks Pada Korpus Terhadap Akurasi Mesin Penerjemah Statistik
Author(s) -
Khamsah Akbar,
Herry Sujaini,
Rudy Dwi Nyoto
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal sistem dan teknologi informasi
Language(s) - Lithuanian
Resource type - Journals
eISSN - 2620-8989
pISSN - 2460-3562
DOI - 10.26418/justin.v6i4.27383
Subject(s) - humanities , computer science , art
Salah satu faktor yang mempengaruhi tingkat akurasi suatu mesin penerjemah statistik adalah adanya suatu korpus yang baik sebagai sumber data yang digunakan untuk pembuatan mesin penerjemah statistik sehingga korpus yang dihasilkan dapat akurat dan memiliki persentase yang tinggi pada saat melakukan penerjemahan. Beberapa kriteria dari suatu korpus yang baik adalah orientasi ke bahasa atau variasi untuk dijadikan sampel, kriteria yang akan kita pilih yang meliputi mode teks, jenis teks, domain teks, bahasa, lokasi teks, tanggal teks serta sifat dan dimensi sampel [1]. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh domain teks pada korpus terhadap nilai akurasi hasil terjemahan pada mesin penerjemah statistik Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia. Pengujian untuk mendapatkan nilai akurasi dilakukan dengan dua cara, yaitu pengujian otomatis menggunakan Bilingual Evaluation Understudy (BLEU) dan pengujian manual oleh ahli bahasa Inggris. Untuk pengujian otomatis dilakukan pada setiap mesin penerjemah yang sudah dibangun dengan pembagian fold pada korpus. Pengujian manual dilakukan oleh seorang ahli Bahasa Inggris dengan korpus uji sebanyak 100 kalimat. Berdasarkan hasil pengujian, domain teks pada korpus memiliki perbedaan nilai akurasi terjemahan dari mesin penerjemah statistik bahasa Inggris – bahasa Indonesia yaitu sebesar 7,6409% pada pengujian dengan BLEU dan 1,01% untuk pengujian oleh ahli bahasa.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here