z-logo
open-access-imgOpen Access
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DALAM PEMBIASAN CAHAYA PADA LENSA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI KELAS VIII SMP NEGERI 5 KETAPANG
Author(s) -
Stepanus Sahala,
Abdus Samad
Publication year - 2012
Publication title -
jurnal pendidikan matematika dan ipa/jurnal pendidikan matematika dan ipa
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2579-7530
pISSN - 2086-0234
DOI - 10.26418/jpmipa.v1i2.196
Subject(s) - humanities , psychology , mathematics education , mathematics , physics , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran berbasis masalah dalam pembiasan cahaya pada lensa terhadap hasil belajar siswa di kelas VIII SMP Negeri 5 Ketapang. Bentuk penelitian yang digunakan adalah Quasy Experiment, dengan rancangan Pretest Posttest Control Group Design. Pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan teknik Purposive Sampling. Sampel penelitian yaitu kelas VIII B sebagai kelas kontrol dan VIII A sebagai kelas eksperimen. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa yang diajarkan dengan pembelajaran berbasis masalah sebesar 26,75 lebih tinggi dibandingkan dengan pembelajaran konvensional yaitu 20,65. Dari uji U Mann Whitney diketahui Zhitung = -3,97 sedangkan Ztabel = -1,96, artinya terdapat perbedaan yang signifikan antara skor rata-rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen dan kelas kontrol pada taraf 5%. Nilai Effect Size yaitu 1,40 atau tergolong tinggi dan jika dilihat dari standar kurva normal, maka pembelajaran berbasis masalah memberikan kontribusi sebesar 41,92% terhadap hasil belajar siswa.Kata kunci : model pembelajaran berbasis masalah, pembiasan cahaya pada lensa, hasil belajar.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here