z-logo
open-access-imgOpen Access
ANALISIS KEBUTUHAN BUKU SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ANATOMI OLAHRAGA UNTUK MAHASISWA FIK UNJA
Author(s) -
Grafitte Decheline
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal ilmu keolahragaan
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2657-2044
pISSN - 2621-4717
DOI - 10.26418/jilo.v3i1.40674
Subject(s) - humanities , art
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan yang diperlukan oleh mahasiswa dalam proses belajar mengajar, terkhusus dalam mata kuliah Manatomi Olahraga. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan angket kepada mahasiswa baru pada tahun 2019 menggunakan teknik Purposive Random Sampling, dengan jumlah mahasiswa 51 orang mahasiswa baik putra maupun putri. Mata kuliah Anatomi Olahraga merupakan mata kuliah yang wajib ditempuh oleh mahasiswa pada awal semester perkuliahan. Dalam mata kuliah ini akan dibahas secara lengkap tentang  bagian-bagian tubuh manusia yang berhubungan erat dengan kegiatan olahraga. Permasalahan yang di hadapi oleh mahasiswa adalah, keterbatasan informasi yang harus mereka dapatkan secara rinci tentang bagian tubuh manusia. Penelitian ini akan mengidentifikasi diperlukan atau tidak diperlukannya media pembelajaran cetak yaitu buku sebagai sarana utama pembelajaran Anatomi Olahraga di Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Jambi. berdasarkan penelitian ini 70% Mahasiswa FIK di Universitas Jambi menyatakan tentang dibutuhkannya Buku sebagai Media Pembelajaran Anatomi Olahraga untuk Mahasiswa FIK UNJA.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here