
PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL KEPALA SEKOLAH DAN BUDAYA SEKOLAH TERHADAP KINERJA GURU DI SMA NEGERI SUB RAYON 04 KOTA PONTIANAK
Author(s) -
B Jasmiardi
Publication year - 2020
Publication title -
equator journal of management and entrepreneurship
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2721-4281
pISSN - 2721-4230
DOI - 10.26418/ejme.v8i1.38873
Subject(s) - humanities , psychology , philosophy
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh yang signifikan antara kepemimpinan transformasional dan Budaya sekolah SMA Negeri Sub Rayon 04 Kota Pontianak terhadap Kinerja guru Dalam Melaksanakan Administrasi Pembelajaran, baik secara parsial maupun bersama-sama.Penelitian ini berbentuk kuantitatif dengan metode deskriptif menggunakan rancangan studi korelasional Penelitian ini dilaksanakan pada Sekolah Tinggi Kesehatan sekota pontianak, dengan menyebarkan angket terhadap 140 orang Guru sebagai sampel.Hasil analisis disimpulkan bahwa (1) bahwa secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara Kepemimpinan tranformasional terhadap Kinerja guru SMA Sub Rayon 4 Pontianak, dengan Nilai sig. variabel Kepemimpinan tranformasional adalah 0,02 F tabel, artinya H0 ditolak dan Ha diterima.Berdasarkan hasil penelitian, maka disarankan kepada Pimpinan SMA Negeri Sub Rayon 04 Kota Pontianak untuk lebih meningkatkan pelaksanaan kepemimpinan transformasional dan Budaya sekolah SMA Negeri Sub Rayon 04 Kota Pontianak secara optimal, dalam rangka menciptakan pembelajaran yang bermutu untuk meningkatkan mutu pendidikan. . Kata Kunci : Kompensasi, Disiplin Kerja, Kepemimpinan dan Kinerja Karyawan