
KESALAHAN SISWA SMP DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL
Author(s) -
Nita Yunia,
Luvy Sylviana Zanthy
Publication year - 2020
Publication title -
teorema : teori dan riset matematika
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2597-7237
pISSN - 2541-0660
DOI - 10.25157/teorema.v5i1.3206
Subject(s) - humanities , psychology , art
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita aritmatika sosial. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah empat siswa kelas VIII di SMP Bina Putra Indonesia. Pengumpulan data dilakukan dengan tes tertulis dan wawancara langsung dengan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita pada materi aritmatika sosial bervariasi, diantaranya kesalahan mengubah soal cerita ke dalam model matematika, kesalahan menggunakan rumus aritmatika sosial dan kesalahan siswa dalam menyimpulkan jawaban yang dikerjakan.