
PENGUKURAN SELF-EFFICACY SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI MTs N 2 CIAMIS
Author(s) -
Yoni Sunaryo
Publication year - 2017
Publication title -
teorema : teori dan riset matematika
Language(s) - Uzbek
Resource type - Journals
eISSN - 2597-7237
pISSN - 2541-0660
DOI - 10.25157/.v1i2.548
Subject(s) - physics , humanities , philosophy
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui Self-efficacy siswa dalam pembelajaran matematika. Data diperoleh dengan menggunakan instrumen skala Self-efficacy berupa angket yang terdiri dari 15 pernyataan. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMP N 2 CIAMIS tahun pelajaran 2016/2017. Teknik pengambilan sample adalah teknik stratified sampling atau sampling bertingkat yang mana diambil satu kelas mewakili masing-masing tingkat sehingga ada tiga kelas yang diambil sebagai sample dengan jumlah siswa secara keseluruhan ada 101 orang siswa. Kesimpulan dari penelitian ini adalah rata-rata dari skor keseluruhan skala Self-efficacy adalah 3,07 sehingga masuk ke dalam kategori positif. Dimensi Self-efficacy ada tiga dan masing-masing dimensi dihitung rata-ratanya. Dimensi magnitude skor rataannya sebesar 3,1 yang berarti positif. Dimensi generality skor rataannya sebesar 2,9 yang berarti negatif. Dimensi strength skor rataannya sebesar 3,2 yang berarti positif.