z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, REPUTASI AUDITOR, NILAI PERUSAHAAN, DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP PRAKTIK PERATAAN LABA DENGAN KEPEMILIKAN MANAJERIAL SEBAGAI VARIABEL MODERASI
Author(s) -
Sellah Sellah,
Vinola Herawaty
Publication year - 2019
Publication title -
prosiding seminar nasional cendekiawan/prosiding seminar nasional cendekiawan
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2540-7589
pISSN - 2460-8696
DOI - 10.25105/semnas.v0i0.5843
Subject(s) - business administration , business
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui  pengaruh profitabilitas, leverage , reputasi auditor, nilai perusahaan dan umur perusahaan terhadap perataan laba dengan kepemilikan manajerial sebagai variabel moderasi. Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan property, real estate and building construction yang terdaftar di BEI tahun 2016-2018. Sampel dikumpulkan melalui metode purposive sampling. Selanjutnya sampel diklasifikasikan ke dalam kelompok perata dan bukan perata laba dengan model Eckel. Analisis dilakukan dengan regresi logistik terkait dengan variabel terikat yaitu variabel dummy. Melalui hasil analisis diketahui bahwa reputasi auditor dan nilai perusahaan berpengaruh negatif terhadap perataan laba, serta kepemilikan manajerial memperkuat reputasi auditor terhadap perataan laba. Sedangkan untuk variabel profitabilitas, leverage , dan umur perusahaan tidak berpengaruh terhadap perataan laba. Serta kepemilikan manajerial tidak memoderasi pengaruh variabel profitabilitas, leverage, nilai perusahaan dan umur perusahaan terhadap perataan laba.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here