z-logo
open-access-imgOpen Access
Gambaran Cara Ibu Hamil Dengan HIV/AIDS dalam Menjalani Kehamilan: Studi Fenomenologi
Author(s) -
sunirah
Publication year - 2019
Publication title -
journal of nursing and health
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2549-9866
pISSN - 2549-9629
DOI - 10.25099/jnh.vol1.iss2.17
Subject(s) - medicine
Ibu HIV/AIDS mempunyai dilema untuk mempersiapkan kehamilan, pengalaman terdahulu terhadap transmisi virus kepada anak. Ibu HIV/AIDS dapat menjalani fungsi reproduksi sebagai perempuan walaupun mempunyai status HIV positif dengan menjalani program perventif untuk tidak menularkan virus. Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi cara Ibu hamil dengan status HIV/ AIDS dalam menjalani kehamilan. Penelitian fenomenologi ini menggunakan analisisdata Stevick-Colaizzi kepada tujuh partisipan yang merupakan anggota dari sebuah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) bergerak dalam komunitas HIV-AIDS di Jakarta. Pengambilan data dilakukan selama satu tahun dari bulan Mei 2015 – Mei 2016.Penelitiani ni mengidentifikasi tiga temasebagai intisari dari gambaran cara ibu hamil dengan hiv/aids dalam menjalani kehamilanyaitu: ibu terlambat mengetahui status diri dan anak,Ibu merawat kehamilan melalui program Pervention Mother to Child Transmision (PMTCT); Ibu memutuskan persalinan sesar meskipun ditawari opsi persalinan normal.Hasiltemuan merekomendasikan perawat maternitas untuk mengoptimalkan peran agar dapat memberikan dampak nyata dalam melakukan persiapan kehamilan dan perawat antenatal pada ibu HIV/AIDS.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here