
Sintesis Lapisan Antikorosi Menggunakan Tanin dari Kulit Batang Bakau sebagai Inhibitor
Author(s) -
Muhammad Frassetia Lubis,
Dahyunir Dahlan
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal fisika unand
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2686-2433
pISSN - 2302-8491
DOI - 10.25077/jfu.9.2.277-283.2020
Subject(s) - nuclear chemistry , chemistry , boric acid , organic chemistry
Telah disintesis lapisan antikorosi menggunakan tanin dari kulit batang bakau sebagai inhibitor. Lapisan dibuat dari campuran tembaga (II) sulfat 1 M, asam borat 0,24 M dan akuabides tanpa dan dengan ekstrak kulit batang bakau pada konsentrasi 0%; 0,5%; 1%; 1,5%; 2%; 2,5% dan 3% volume dengan metode elektrodeposisi. Larutan NaOH 1 M digunakan sebagai media pengkorosi selama 4,5 jam. Karakterisasi morfologi dilakukan pada sampel terbaik dengan X-Ray Difractometer (XRD) setelah elektrodeposisi dengan 2,5% volume inhibitor baik sebelum maupun setelah dilakukan pengukuran laju korosi. Perubahan tegangan setelah elektrodeposisi adalah sebesar 0,1 V untuk semua variasi inhibitor. Laju korosi dan efisiensi inhibisi memiliki perubahan signifikan pada 2,5% volume inhibitor. Karakterisasi dengan mikroskop digital memiliki hasil optimum pada pelat baja dengan 2% inhibitor. Anticorrosion layers have been synthesized using tannins from mangrove bark as inhibitors. The coating was made from a mixture of 1 M copper (II) sulfate, 0.24 M boric acid and aquabides without and with mangrove bark extract at a concentration of 0%; 0.5%; 1%; 1.5%; 2%; 2.5% and 3% volume by electrodeposition method. 1 M NaOH solution was used as a corroding medium for 4.5 hours. Morphological characterization was performed on the best samples with X-Ray Difractometer (XRD) after electrodeposition with 2.5% volume inhibitors both before and after corrosion rate measurements. The change in voltage after electrodeposition is 0.1 V for all variations of the inhibitor. Corrosion rate and inhibition efficiency have a significant change in 2.5% volume inhibitors. Characterization with a digital microscope has optimum results on steel plates with 2% inhibitors.