z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGEMBANGAN USAHA KELOMPOK PRODUSEN DADIH DI KECAMATAN TILATANG KAMANG
Author(s) -
Amna Suresti,
Salam N. Aritonang,
Rahmi Wati
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal hilirisasi ipteks
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2621-7198
DOI - 10.25077/hilirisasi.1.3.33-42.2018
Subject(s) - humanities , physics , art
Artikel ini memaparkan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat untuk pelatihan, pembinaan dan pendampingan pada kelompok produsen dadih di Kecamatan Tilatang Kamang. Kegiatan ini bertujuan untuk: 1) meningkatkan motivasi wirausaha mitra; 2) meningkatkan wawasan dan pengetahuan tentang manajemen pemeliharaan ternak kerbau; 3) meningkatkan kemampuan mitra dalam mendiversifikasi dadih menjadi beberapa produk serta 4) mengembangkan wilayah pemasaran. Hasil dari kegiatan ini di antaranya adalah: 1) meningkatkan jiwa kewirausahaan mitra sebagai upaya menunjang kegiatan pengembangan kelompok; 2) Kegiatan penyuluhan manajemen pemeliharaan ternak kerbau mampu meningkatkan wawasan dan pengetahuan peternak dalam memelihara ternak kerbau; 3). Pelatihan dan percontohan diversifikasi dadih mampu meningkatkan pendapatan dan 4) Kegiatan promosi dan pengembangan jaringan pemasaran telah dijadikan sebagai strategi pemasaran untuk meningkatkan volume produksi kelompok usaha.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here