
PENGEMBANGAN PRODUK GENSET ENERGI SURYA DAN ANGIN TERPADU BERBASIS QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT
Author(s) -
Wendy Triadji Nugroho
Publication year - 2016
Publication title -
jurnal ilmiah inovasi
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2527-6220
pISSN - 1411-5549
DOI - 10.25047/jii.v13i1.61
Subject(s) - physics , engineering , quality function deployment , humanities , operations management , art , value engineering
Daerah pesisir Indonesia memiliki potensi kecepatan angin dan sinar matahari yang berlimpah. Ini merupakan sumber energi terbarukan yang dapat dimanfaatkan menjadi energi listrik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk genset berbahan baku sinar matahari dan kecepatan angin portable berbasis QFD. Target yang ingin dicapai adalah membuat rancangan kualitas dari produk genset ini berdasarkan suara konsumen dan expert yang diperoleh dari wawancar dan pengisian kuisioner. Adapun sasaran dari penelitian ini adalah membantu pemerintah untuk menciptakan pemberdayaan energi yang mengarah pada kemandirian energi untuk masyarakat desa terpencil khususnya di daerah pesisir. Metode yang akan diterapkan adalah melakukan survei, mengadakan wawancara kepada pengguna genset untuk mengisi kuesioner, dan mendefinisikan harapan pengguna genset dengan metode QFD. Kegiatan penelitian yang telah dilaksanakan adalah survei pelanggan, menentukan atribut genset portable, dan membuat house of quality yang sesuai dengan keinginan pengguna. Hasil atau luaran penelitian yang diharapkan adalah menghasilkan kriteria genset portable energi terbarukan yang sesuai dengan keinginan pengguna.