Open Access
ANALISIS KINERJA SATUAN LALU LINTAS DALAM MENINGKATKAN KETERTIBAN LALU LINTAS DI KOTA BANDAR LAMPUNG
Author(s) -
Erwin Putubasai
Publication year - 2020
Publication title -
jisip : jurnal ilmu sosial dan politik
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2598-960X
DOI - 10.24967/fisip.v2i1.656
Subject(s) - physics , humanities , political science , art
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Kota (Polresta) Bandar Lampung dalam upayanya untukmeningkatkan ketertiban lalu lintas di Kota Bandar Lampung. Subjek dalam penelitian adalah Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung. Objek penelitian adalah anggota Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung, dengan sampel sebanyak enam (6) orang. Teknik pengumpulan data yang penulis lakukan adalahInterview/wawancara, pengamatan langsung di lapangan, dokumentasi dan studi pustaka. Analisa data yang digunakan adalah analisis kualitatif.Berdasakan hasil penelitian dapat diketahui Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung, sudah melaksanakan tugas pokok dan fungsinya yaitu bertugas untuk menyelenggarakan dan membina fungsi lalulintas kepolisian, meliputi penjagaan, pengaturan, pengawalan dan patroli, pendidikan masyarakat dan rekayasa lalulintas, registrasi dan identifikasi, penyidikan kecelakaan lalu lintas dan penegakan hukum bidang lalulintas, guna memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalulintas. Pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung tersebut membuktikan bahwa kinerja Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung sudah terlaksana dengan baik.