
Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together Terhadap Prestasi Belajar Matematika Di Tinjau Dari Motivasi Siswa
Author(s) -
Anisa Putri Handayani,
Eleonora Dwi Wahyuningsih,
Ahmadi Ahmadi
Publication year - 2021
Publication title -
integral
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2654-8720
pISSN - 2654-4539
DOI - 10.24905/jppm.v3i2.66
Subject(s) - humanities , physics , art
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : 1) apakah prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar dengan model pembelajaran Numbered Head Together memenuhi KKM pada mata pelajaran matematika, 2) apakah terdapat perbedaan prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar menggunakan model Numbered Head Together dengan model pembelajaran ekspositori, 3) apakah prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran Numbered Head Together lebih baik daripada yang diajar menggunakan model ekspositori ditinjau dari motivasi tinggi, 4) apakah prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran Numbered Head Together tidak lebih baik daripada yang diajar menggunakan model ekspositori ditinjau dari motivasi rendah. Analisis data yang digunakan adalah uji satu proporsi, Rancangan Acak Kelompok (RAK), uji t satu pihak kanan dan uji t satu pihak kiri. Hasil penelitian ini diperoleh: 1) prestasi belajar matematika peserta didik yang diajar dengan model pembelajaran Numbered Head Together memenuhi KKM pada mata pelajaran matematika dengan Zhitung = 1,939 2) terdapat perbedaan prestasi belajar yang diajar dengan model pembelajaran Numbered Head Together dengan model pembelajaran ekspositori dengan Fhit = 90,936 3) prestasi belajar yang diajar menggunakan model pembelajaran Numbered Head Together lebih baik daripada yang diajar menggunakan model pembelajaran ekspositori ditinjau dari motivasi tinggi dengan thitung = 4,618 4) prestasi belajar yang diajar menggunakan model pembelajaran Numbered Head Together tidak lebih baik daripada yang menggunakan model pembelajaran ekspositori ditinjau dari motivasi rendah dengan thitung = 5,378