
Panggilan, komitmen karier, dan keterikatan kerja pada guru Sekolah Menengah Pertama
Author(s) -
Skolastika Irina,
Missiliana Riasnugrahani
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal psikologi ulayat/jurnal psikologi ulayat : indonesian journal of indigenous psychology
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2580-1228
pISSN - 2088-4230
DOI - 10.24854/jpu549
Subject(s) - psychology , humanities , business administration , art , business
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara panggilan dan keterikatan kerja yang dimediasi oleh komitmen karir. Melalui teknik purposive sampling diperoleh 82 guru Sekolah Menengah Pertama dengan minimal masa kerja 1 tahun. Penelitian ini menggunakan instrumen Calling and Vocation Questionnaire, The Career Commitment Scale, dan Utrecht Work Engagement dengan nilai validitas dan reliabilitas yang tergolong baik. Melalui teknik analisis regresi dengan menggunakan Process Macro model mediasi 4, diperoleh hasil bahwa komitmen karir memediasi secara parsial hubungan panggilan dan keterikatan kerja. Guru yang meyakini pekerjaannya sebagai panggilan akan lebih memiliki komitmen terhadap karirnya dan menunjukkan keterikatan yang kuat dengan pekerjaannya. Guru akan tampak berenergi, antusias, berdedikasi, dan menikmati pekerjaannya. Sekolah dapat membantu guru menyadari panggilan dalam pekerjaan agar terus memiliki motivasi dalam menjalani perannya sebagai guru, penuh semangat, dan dedikasi saat bekerja.